10 September 2008

Daun Pepaya, obat alternative Demam Berdarah


Saya mendapat info ini dari suatu milis yang penulisnya pernah membaca tentang penyakit Demam Berdarah (DBD) yang sembuh berkat daun pepaya. 2 (dua) helai daun pepaya ditumbuk (bukan diblender), setelah itu disaring dengan kain bersih, dan air hasil perasan itu diminum.
1 (satu) helai akan menghasilkan kira-kira 1 sendok makan (SM), jadi untuk sekali minum perlu 2 (dua) helai = 2 SM. Mudah-mudahan info ini bermanfaat dan tidak ada salahnya dicoba karena daun pepaya tidak ada effek sampingnya.

Tambahan data informasi:
Sumber: Suara Merdeka Cybernews. 20-02-2008

Serba aneka khasiat Daun Pepaya, sebagai ..

Pelembut daging: Kandungan getah (lateks) dalam daun yang akan meresap kedalam daging dan melunakkannya. Caranya, masukkan daun pepaya dalam rebusan daging, atau bungkus daging dalam daun pepaya ketika merebus.

Obat jerawat: Caranya, ambil 2-3 lembar daun pepaya tua. Jemur sebentar kemudian tumbuh sampai halus. Setelah itu, tambahkan satu setengah sendok air. Lalu oleskan ramuan tsb. pada bagian wajah yang terkena jerawat seperti memakai masker. Biarkan beberapa saat, kemudian bilas hingga bersih.

Antikanker: dari beberapa penelitian dijelaskan, batang dan daun pepaya mengandung banyak getah putih seperti susu (white milky latex), yang berpeluang dikembangkan sebagai antikanker, sebagaimana dikutip dari Journal Society of Biology. Getah ini otomatis didapatkan saat kita mengkonsumsi daun pepaya, dimasak dengan cara apapun.

Pengontrol tekanan darah: caranya, ambil 5 lembar daun pepaya, rebus dengan setengah liter air. Rebus terus hingga tinggal tiga perempatnya. Dinginkan sebelum diminum. Jika perlu, tambahkan gula merah atau madu agar terasa lebih manis.

Obat Demam Berdarah: campur 5 lembar daun pepaya, temulawak, meniran secukupnya dan gula merah. Rebus hingga masak, kemudian dinginkan sebeum diminum.

No comments: